Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2022

SNIPER - Sa'ad bin Abi Waqqash

Gambar
Pada zaman Rasulullah SAW, ada seorang pemuda yang sangat patuh kepada ibundanya. Ia begitu menyayangi wanita yang telah merawatnya sejak kecil dengan penuh kasih sayang. Pemuda itu bernama Sa’ad bin Abi Waqqash. Sedang sang ibu bernama Hamnah binti Sufyan bin Abu Umayyah. Ia adalah seorang wanita hartawan keturunan bangsawan Quraisy, yang memiliki wajah cantik nan anggun. Di samping itu, Hamnah juga seorang wanita yang terkenal cerdik dan memiliki pandangan yang jauh ke depan. Ia juga setia kepada agama nenek moyangnya, yakni penyembah berhala. Berbeda dengan ibunya, Sa’ad memeluk agama Islam saat berusia 17 tahun. Keislamannya ditandai dengan mengucapkan 2 kalimat syahadat ketika menemui Rasulullah SAW. Pada saat itu, Sa’ad termasuk dalam deretan lalaki pertama yang memeluk agama Islam selain Ali bin Abi Thalib, Abu Bakar As Siddiq dan Zaid bin Haritsah. Seiring berjalannya waktu, ibunya mengetahui bahwa anaknya telah memeluk agama lain selain menyembah berhala. Wanita itu pun lantas...

Keutamaan Memanah Menurut Hadits

Gambar
Apa saja keutamaan memanah menurut hadits Nabi   Shallallahu Alaihi wa Sallam ? Mari kita simak berikut ini. 1. Harun bin Ma’ruf telah memberitahukan kepada kami, Ibnu Wahb telah memberitakan kepada kami, Amru bin Al-Harits telah memberitakan kepadaku, dari Abu Ali Tsumamah bin Syufayy, bahwa ia telah mendengar Uqbah bin Amir berkata, ‘Saya telah mendengar Rasulullah  Shallallahu Alaihi wa Sallam  bersabda ketika di atas mimbar,  “Dan persiapkanlah dengan segala kemampuan untuk menghadapi mereka dengan kekuatan yang kamu miliki” ( QS. Al-Anfaal: 60 ). Ketahuilah bahwasanya kekuatan itu adalah memanah, ketahuilah bahwasanya kekuatan itu adalah memanah, ketahuilah bahwasanya kekuatan itu adalah memanah.”  (HR. Muslim, Abu Dawud dan Ibnu Majah ) 2. Harun bin Ma’ruf telah memberitahukan kepada kami, Ibnu Wahb telah memberitahukan kepada kami, Amru bin Al-Harits telah memberitakan kepadaku, dari Abu Ali , dari Uqbah bin Amir, ia berkata, ‘Saya telah mendengar Rasulul...

Teknik Memanah (Release dan After Hold)

Gambar
  Release Saat Anda sudah berada di tahap pembidikan, cara memanah selanjutnya yaitu teknik release atau melepas panah atau tali. Gerakan pelepasan panah tersebut dilakukan dengan merilekskan bagian jari-jari yang dipakai untuk menarik tali. Teknik release terbagi menjadi tiga cara yang harus dikuasai seorang pemanah, yakni : a. Dead Release Teknik satu ini dilakukan setelah tali busur dilepas, lengan penarik harus selalu pada posisinya. Sebaiknya lengan tetap menempel di bagian dagu sesuai posisi semula. b. Active Release Setelah melepas tali busur, lengan penarik dapat digerakkan ke belakang dengan menelusuri bagian leher dan dagu. c. Follow Through Teknik ini dilakukan pengendalian tembakan dengan alami dan saat dilakukan berlebihan akan menimbulkan kekacauan pada titik berat sebuah panah. Teknik release akan berakhir dengan baik jika dilakukan menggunakan kekuatan penuh dari tali busur yang digunakan oleh pemanah. Sebab kekuatan akan dimaksimalkan untuk mencegah terjadinya geta...

Teknik Memanah (Tighten - Aiming)

Gambar
  Menahan Sikap Panahan (Tighten) T eknik menahan sikap panahan adalah salah satu cara memanah yang benar dan diterapkan setelah penjangkaran serta sebelum panah dilepas. Seorang pemanah pada sikap tighten berarti ia berada pada kondisi menahan beberapa saat posisi memanah. Saat penerapan teknik tighten, pada waktu yang bersamaan bagian lengan untuk menarik tali dan otot lengan untuk menahan tali busur berkontraksi dengan frekuensi sama. Supaya posisi tidak berubah saat akan melepas anak panah. Saat menerapkan teknik ini, Anda benar-benar fokus ke pembidik target yang sudah ditentukan. Saat membidik, pemanah juga harus menjaga posisi memanah yang benar hingga anak panah dapat dilepaskan secara lebih sempurna. Membidik (Aiming) Teknik membidik menjadi teknik penting dalam olahraga panahan. Membidik bertujuan untuk mengarahkan perlengkapan panahan agar tepat menembak sasaran. Pemanah harus mempertahankan posisi badannya supaya tidak bergerak sehingga anak panah tak meleset. Sebagai p...

Teknik Memanah (Drawing - Anchoring)

Gambar
  Drawing Teknik ini adalah bagian dari gerakan cara memanah yang benar dan mengharuskan pemanah melakukan penarikan tali busur hingga menyentuh bibir, hidung dan dagu. Langkah berikutnya dilanjutkan peletakkan tangan pada penarik tali tersebut di bagian dagu. Teknik drawing terbagi menjadi tiga bagian sebagai berikut : a. Pre Draw Teknik pre-draw merupakan gerakan tarikan di awal serta ketika penerapan seorang pemanah sudah mengunci bagian sendi bahu, sendi pergelangan dan sendi siku agar anak panah berada pada posisi siap untuk ditarik. b. Primary Draw Primary draw merupakan teknik tarikan yang utama dengan posisi dimulai pre draw sampai tali busur menyentuh di bagian bibir, dagu dan hidung pemanah. Ketika anak panah dilepas, seluruh teknik akan berakhir pada posisi penjangkaran. c. Secondary Draw Teknik ini sering disebut sebagai tarikan kedua yang berarti sebuah gerakan untuk menahan tarikan dari tali ketika posisi penjangkaran. Tujuan posisi ini yaitu agar pelepasan tali dilak...

Teknik Memanah (Konsentrasi - MINDSET dan Tarikan Awal - SET UP)

Gambar
MINDSET Pengelolaan mindset memang perlu dikuasai oleh setiap pemanah selain memahami cara memanah yang benar. Sebab teknik ini berkaitan dengan konsentrasi dan fokus saat menembakkan panah. Mindset menjadi hal penting karena seorang pemanah harus selalu rileks saat menembakkan panah.Seorang pemanah perlu melatih diri agar fokus dan tenang pada tugas yang sedang dihadapi. Sehingga ketika menerbangkan anak panah akan memperoleh skor sempurna. Dengan kata lain MINDSET disini diartikan "HANYA FOKUS UNTUK MEMANAH SESUAI TEKNIK YANG BENAR" SET-UP Teknik ini menggunakan gerakan tarikan awal dengan memberikan kekuatan tekanan pada jari tangan ke tali ketika melakukan tarikan secara penuh. Kekuatan tekanan pada jari tangan diberikan sebesar 30%, jari tengah sebesar 50-60% serta jari manis sebesar 20%. Posisi tubuh saat melakukan teknik set-up yaitu tungkai lurus, berat badan bertumpu pada kedua kaki serta rileks. Perputaran tubuh bagian atas dimulai dari bagian panggul lalu bahu dilu...

Teknik Memanah (Memasang Ekor Panah - Nocking dan Mengangkat Lengan Busur - Extend)

Gambar
MEMASANG EKOR PANAH (NOCKING) Nocking merupakan gerakan dasar dalam memanah yang lebih kepada memasukkan ujung panah ke anak panah atau nocking point ke tali busur. Kemudian meletakkan gandar atau shaft di sandarannya. Penerapan cara memanah yang benar untuk teknik nocking yang harus dikuasai pemanah, diantaranya melalui langkah-langkah berikut: Anda harus memastikan bulu indeks pada bagian ekor panah jauh dari bagian jendela busur. Amati bagian ekor panah sudah benar masuk ke tali secara tepat atau belum. Pastikanlah nocking point atau anak panah sudah masuk sepenuhnya serta tepat di nock. Sebab anak panah yang terbang bisa terganggu jika terlalu longgar atau besar. MENGANGKAT LENGAN BUSUR (EXTEND) T eknik ini wajib dilakukan dengan benar supaya eksekusi dapat berjalan lancar serta tembakan anak panah tidak meleset. Teknik ini dilakukan dengan cara menempatkan jari ke tali sesudah anak panah dan nocking point dipasang secara benar. Pemanah yang ingin menguasai cara memanah yang benar ...

Teknik Memanah (SIkap Berdiiri - STANCE)

Gambar
Sikap berdiri merupakan posisi berdiri seorang pemanah dengan kakinya yang tegap dan kuat agar mampu menumpu tanah. Supaya Anda bisa mempraktikkan cara memanah yang benar, maka posisi kedua kaki saat berdiri harus mempunyai 2 syarat, yakni : Titik berat badan ketika berdiri akan ditopang kedua kaki dengan seimbang memakai persentase 60 -70% ditumpu oleh bola kaki dan sisanya ditumpu oleh tumit. Posisi tubuh Anda harus dalam keadaan tegak dan seimbang. Artinya tubuh tidak condong ke bagian depan maupun belakang serta bagian samping kiri atau samping kanan. Posisi tubuh seimbang dapat Anda lakukan dengan mengupayakan jarak antar kaki sebaiknya sama lebar dengan bahu. Pastikan ujung kaki bersentuhan dengan garis imajiner pada tengah target. Kedua lutut juga harus rileks agar Anda merasakan keseimbangan. Teknik memanah ini terbagi lagi menjadi empat sikap, diantaranya sebagai berikut: a. Sejajar/Square Stance Sikap berdiri ini mengharuskan kaki pada posisi terbuka dengan lebar sama dengan ...